Skip to main content
KEPITINGONLINE

follow us

5 Trik Mengatasi Rambut Kering Dan Kusam Secara Alami

Rambut merupakan mahkota bagi wanita.Dengan memiliki rambut yang cantik dan sehat aura seorang wanita akan terlihat lebih kuat.Maka dari itu akhirnya kenapa mereka seperti tidak sayang untuk mengeluarkan uang demi menunjang penampikan mereka.

Mewarnai,mencatok,smothing,rebonding merupakan hal wajib bagi  mereka yang ingin tampil modis dan kekinian.Namun hal yang dianggap dapat mempercantik rambut tersebut kadang justru membuat rambut itu sendiri rusak.

Karena disadari atau tidak berbagai perawatan rambut seperti mewarnai,mencatok,rebonding dan lainya justru membuat kulit kepala bermasalah karena terpapar dengan zat kimia dari berbagai obat yang digunakan untuk mempercantik rambut.

Akibatnya tentu saja rambut terasa kering,dengan warna yang kusam bahkan sampai mengalami kerontokan.Hal tersebut jika di biarkan tentu saja akan semakin membuat kerusakan semakin parah pada rambut anda.

Ada baiknya jika rambut sudah menunjukkan gejala yang seperti itu anda mulai mengurangi " penyiksaan" terhadap rambut anda atau untuk memperbaiki dengan menggunakan cara alami dengan

 5 Trik Mengatasi Rambut Kering Dan Kusam Secara Alami

image via www.enkivillage.com

1.Menggunakan madu

Manfaat madu memang tidak diragukan lagi.Bukan hanya sebagai obat alami untuk tubuh,madu ternyata juga bermanfaat untuk kesehatan rambut.Hal tersebut karena dalam madu terkandung berbagai macam vitamin antara lain Vitamin A ,C,K, dan vitamin E.Kandungan vitamin E tersebut sangat membantu dalam pemulihan rambut yang kering dan kusam.Untuk mengembalikan rambut agar kembali bercahaya pun caranya sangat mudah.Ambil 3 sendok madu murni usapkan padakulit kepala dengan pijatan lembut diamkan selama setengah jam lalu bersihkan dengan shampo dan cuci rambut sampai bersih.

2.Dengan Alpukat

Buah alpukat yang biasanya sangat nikmat jika dibikin jus ternyata juga punya manfaat yang baik untuk mengatasi rambut kering.Untuk mengatasi rambut bermasalah anda cukup ambil satu buah alpukat.Belah jadi dua.kerok daging buahnya kemudian haluskan dengan blender .Gunakan alpukat yang telah berbentuk pasta tersebut sebagai masker rambut.Diamkan selama setengah jam lalu bersihkan rambut dengan shampo dan cuci.

3.Cuka apel

Cuka apel selain sebagai pelangsing alami juga dapat digunakan untuk memperindah rambut anda.Kandungan vitamin dalam cuka apel dapat melindungi rambut dari paparan sinar matahari yang dapat membuat rambut jadi kusam.Karena itu jika rambut anda tengah bermasalah dengan kilaunya yang hilang tidak ada salahnya mencoba cuka apel agar rambut anda kembali berkilau.

4.Dengan minyak kelapa

Minyak kelapa sangat bagus untuk membuat kelembaban rambut berada pada PH normal.Karena minyak kelapa dapat masuk menembus jauh ke batang rambut.Sehingga menambah kekuatan dan vitalitas rambut dengan pelembab dari dalam.Ambil 3 sendok minyak kelapa atau sesuai panjang rambut anda.Usapkan pada kulit kepala dengan di tambahkan air hangat.Pijat lembut biarkan selama 1 sampai 2 jam atau diamkan semalaman.Cuci sampai bersih dengan shampo .Mencuci rambut sampai bersih setelah di beri minyak kelapa syaratnya wajib karena jika kurang bersih bukan hasil yang maksimal yang di dapat justru malah menyumbat folikel rambut.

5.Lidah buaya

Lidah buaya memang sangat bagus di jadikan bahan kosmetik.Tak terkecuali penggunaan lidah buaya untuk mengkinclongkan rambut.Caranyapun amat mudah ambil satu batang lidah buaya .potong jadi dua bagian.lalu belah jadi dua kerok bagian daging dengan sendok Kumpulkan lendir pada mangkuk kemudian gunakan sebagai masker rambut.Diamkan beberapa saat sampai terasa agak kering.Kemudian cuci rambut dengan sampo dan bilas sampai bersih.

Baca tips lainya :
Mungkin trik alami mengatasi rambut kering ini dapat bermanfaat.Sebelum kerusakan rambut anda bertambah parah tidak ada salahnya mencoba mengatasi kerusakan rambut dengan cara alami yang sudah tersedia di alam.Selamat mencoba.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar