Skip to main content
KEPITINGONLINE

follow us

Pesona Gurmeet Choudhary Dalam Serial Geet Membuat Banyak Perubahan di Hidupku

Dahulu sempat terfikir , bagaimana bisa seseorang menempatkan tayangan film maupun serial televisi sampai segitunya. Nonton film sampai berkali kali bahkan ratusan kali dengan jalan cerita yang sama , seolah tak menyurutkan niat pecintanya untuk tetap asyik nonton  dan tentunya dengan deraian air mata yang setia menemani. Dan yang lebih nggak masuk akal di India bahkan sampai terjadi perkelahian gara gara serial televisi . Sungguh konyol .

Namun semua yang saya anggap lebay tersebut ternyata menjadi tulak bagi diri sendiri. Bagaimana tidak prinsip yang saya pegang teguh untuk tidak lebay terhadap apapun , apalagi serial tv . Hancur sudah berganti rasa meleleh saat serial Geet AN TV ditayangkan.

Serial India dengan judul asli Geet - Hui Sabse Parayi tersebut benar - benar telah membuat dunia saya jungkir balik. Bagaimana tidak , jika pada awalnya saya nggak begitu suka , karena  jalan ceritanya yang penuh kekerasan dan juga mengada - ada membuat saya berfikir jika serial ini pun juga akan sama  seperti Anandhi yang begitu rumit dan terkenal   paaanjang dan laaama  itu .

Namun seiring bertambahnya episode , ternyata cerita ini semakin menarik so romantiiiis banget . Dimulai dari pelarian Geet( Drasti Dhami ) dari Hosiapur bersama Maan Sing Khurana  ( saya mulai setia nonton di episode ini ) yang di perankan oleh  Gurmeet Choudhary yang so cool membuat saya nggak sempet buat berkedip barang sejenak karena peran cool yang di tampilkan oleh Gurmet .

Sumpah kalau ada cowok yang begitu cool dan nyaris sempurna kegantengannya seperti Maan aduuuh siapa sih yang nggak meleleh dan klepek - klepek . Dan saya yakin banget kalau banyak para cewek di luar sana sama tergila - gilanya dengan tatapan cool dari Gurmeet Choudhary , karena emang matanya bagus bangeeet sampai kebawa dalam mimpi , hadeeh lebay . Tapi nggak heran sih karena mata indah Gurmeet sendiri akhirnya membuat ia terpilih memerankan Rama dalam serial Ramayan .

Dan ini nih akibat dari baper sama keromantisan Maan dan Geet kuota internet yang awalnya cuma buat serius nulis artikel hangus sudah . Ya bagaimana tidak , semboyan saya yang anti You Tube ( karena nguras kuota) malah berbanding terbalik dengan menggilai You Tube dengan kepoin lanjutan cerita Geet . Lagian kan nggak asyik banget liat di TV . Lagi seru - serunya adegan romantis  sensor pun datang . Wek ...( ya maklum sih memang serial ini untuk 13 tahun ke atas . Jadi buat anak - anak di bawah umur masih perlu bimbingan ) tapi ya memang , rasa dari adegan itu seperti hilang saat ceritanya tidak secara utuh di tampilkan .

Dan  sudah barang tentu beberapa hari  blog dianggurin , dengan absen nulis artikel . Ya gimana lagi ,  fikiran cuma fokus  sama Geet di channel You tube. Namun hal aneh adalah saat awal penayangan Geet saya kan sempat sakit Maag akut , bahkan sampai di therapi segala . Namun kesembuhan seseorang memang ditentukan oleh banyak faktor dan salah satunya adalah rasa bahagia . Dan benar saja , rasa bahagia menikmati serial ini membuat saya melupakan sakit yang saya derita dan berangsur angsur mulai membaik  aneh memang , namun menurut dokter pun  demikian . ( perasaan bahagia mempercepat proses penyembuhan penyakit ).

Namun yang lebih aneh , kebiasaan saya pun ikut - ikutan berubah .Semua orang tahu gimana cuexnya saya . Bahkan sampai suami pun mesti ngingetin saya untuk sisiran kalau nggak mau bedakan .

Sungguh serial ini benar - benar membuat saya berubah , seperti orang yang sedang ngerasain jatuh cinta lagi , suka ngomong sendiri , senyum sendiri , dandan .Dan kesemuanya itu karena saya berfikir seolah olah menjadi Geet ( uek... ngarep banget ). Yang di cintai Maan atau si ganteng Gurmeet ( ya meskipun agak gimana gitu setelah lihat adegan Gurmeet dengan Sana khan di trailer Wajah Tum Ho yang hot hot pop ).

Tapi ya udahlah ya ambil positifnya aja dari serial ini .Karena paling ngga sakit yang saya derita agak berkurang ( sebagai terapi  kebahagiaan ) dan saya mau ber make up tanpa di suruh - suruh . Sehingga suami saya pun menjadi senang . Nah ... kalau begini jadinya happy ending kan karena semua bahagia. Terutama aku . love Gurmeet  so cool .

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar