Skip to main content
KEPITINGONLINE

follow us

Cara Mudah Bayar BPJS Kesehatan Lewat TOKOPEDIA

Semakin berkembangnya teknologi tak ayal membuat berbagai inovasi bermunculan.  Hanya dengan sentuhan jari kita bisa dengan mudah melakukan apapun termasuk pembayaran. Ya setelah di awal BPJS  menggandeng beberapa bank terkemuka di Indonesia, juga kantor Pos dan beberapa mini market, maka akhir - akhir ini pihak BPJS juga menggandeng Tokopedia yang merupakan salah satu online market terbesar di Indonesia.

Bagi Tokopedia sendiri, layanan pembayaran semacam ini bukanlah yang pertama karena sebelumnya toko online ini juga sudah melayani berbagai macam pembayaran seperti tagihan listrik, PDAM, voucher game, beli pulsa dan yang lainnya.

Untuk melakukan pembayaran online caranya sangat mudah cukup dengan menggunakan smarthone atau pc komputer tentunya dengan syarat koneksi internet anda baik. Dan berikut akan Kepitingonline online kupas Cara Bayar BPJS lewat Tokopedia.

1.Persiakan kartu pelanggan atau ID BPJS anda.
2. Masuk ke website resmi Tokopedia https://www.tokopedia.com/bpjs
3. Masukkan nomor kartu BPJS anda  yang berjumlah 16 digit tersebut.
4. Pilih bulan yang akan di lunasi.
5. Klik bayar ( jika ingin membayar satu bulan saja, anda tinggal klik nama bulan, lalu klik beli
6. Selanjutnya anda akan mendapatkan data detail pembelian. Cek pembayaran yang anda lakukan sudah betul atau belum, berikutnya anda bisa klik lanjut.
7. Pilih metode pembayaran yang ingin anda gunakan seperti transfer bank, virtual account, maupun pembayaran lewat gerai seperti Indomart, alfamart dan dan lainnya.
8. Jika anda pilih menggunakan transfer bank maka anda bisa langsung transfer ke rekening Tokopedia.
9.Tunggu beberapa saat, setelah itu akan anda terima notifikasi melalui email dan sms bahwa pembayaran telah di terima pihak Tokopedia.

Nah sangat mudah kan caranya. Jangan takut uang anda hangus jika transaksi yang anda lakukan gagal, karena dana pembayaran akan langsung kembali ke saldo Tokopedia. Berikutnya anda akan mendapatkan konfirmasi via sms maupun email.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar