Skip to main content
KEPITINGONLINE

follow us

BNI Mobile Banking, Cara Registrasi dan Aktifasi Terbaru

Saat ini hampir semua bank yang ada di Indonesia telah meluncurkan layanan e-banking. Dengan layanan ini tiap nasabah dapat dengan mudah melakukan berbagai aktifitas finansial non tunai, hanya dengan memanfaatkan sebuah Smart Phone.

Dan salah satu bank yang telah meluncukan fitur layanan ini adalah BNI. Bank plat merah ini terus berupaya memanjakan para nasabahnya dengan meluncurkan bernagai produk layanan baru demi kepuasan para nasabah, seperti halnya BNI Mobile tersebut.  Namun tentu saja, untuk bisa menggunakan dan menikmati layanan BNI Mobile  ini  tiap nasabah haruslah terlebih dahulu terdaftar pada layanan.

Cara Daftar Dan Registrasi BNI Mobile tidak seperti bank-bank lainya, yang bisa  langsung mendaftar lewat ATM. BNI Mobil Banking mewajibkan para nasabahnya untuk datang langsung di kantor cabang bank guna mendaftar dan melakukan registrasi pada layanan. Proses registrasi dan aktivasi BNI mobile dikantor cabang tidaklah lama, begitu anda menjelaskan maksut kedatangan pada Custumer Servis, saat itu juga proses pengajuan layanan BNI Mobile akan segera diproses.

Berikutnya anda tinggal mengikuti prosedur dan arahan dari petugas Custumer Servis. Jika ke semua proses sudah selesei nantinya anda akan diberikan User ID BNI Mobile Banking, silahkan catat dan simpan User ID tersebut karena nantinya akan digunakan untuk aktivasi layanan BNI Mobil Banking.

Untuk bisa menggunakan BNI Mobile anda harus mendownload dan menginstall aplikasi BNI Mobil pada Smart Phone. Berikutnya silahkan download aplikasi tersebut sesuai dengan jenis SmartPhone anda. Setelah aplikasi BNI Mobile sudah terdownload dan terinstall berikutnya silahkan buka dan jalankan aplikasinya,

  • Buka dan jalankan aplikasi, pada menu utama langsung saja silahkan pilih "AKTIVASI".
  • Berikutnya silahkan masukan User ID BNI Mobile yang telah anda terima pada kolom yang ada dan jika sudah yakin benar silahkan tekan " LANJUT".

  • Pada halaman berikutnya, anda akan diminta memasukan 16 digit nomor kartu Debet (Kartu ATM) silahkan tulis pada kolom dan jika sudah yakin benar klik "LANJUT".



  • Pada halaman berikutnya silahkan klik pada"Minta SMS OTP" maka secara otomatis kode OTP akan dikirimkan via SMS ke nomor telepone anda yang sudah terdaftar pada layanan. Silahkan buka SMS nya untuk melihat kode OTP. Berikutnya masukan kode OTP tersebut pada kolom yang tersedia dan tekan LANJUT.



  • Pada halaman berikutnya anda akan diminta membuat Password, silahkan buat password dengan  mengkombinasikan angka dan huruf dengan maksimal 8 sampai dengan 12 karakter, jika sudah silahkan konfirmasikan Password tersebut pada kolom dibawahnya, dan klik LANJUT.



  • Sampai disini proses aktivasi BNI Mobile Banking telah selesei. Selanjutnya anda sudah bisa menggunakan layanan BNI Mobil. Silahkan masukan User ID dan MPIN (pasword) dan klik Login.
  • Maka akan muncul berbagai layanan dari BNI Mobile, yang bisa anda gunakan.

  • Fitur dan Kelebihan BNI Mobile Banking

    Dengan terdaftar pada layanan BNI Mobil Banking, ada banyak fitur yang bisa anda gunakan seperti halnya,
    • Transfer ke sesama BNI atau juga ke rekening bank lainya.
    • Pembayaran berbagai macam tagihan, seperti halya tagihan Listrik PLN, air (PDAM), TV berlangganan, tagihan telepone, dan lain sebagainya.
    • Cek  saldo dan mutasi rekening, cek bukti transfer
    • Keunggulan yang paling mencolok dari layanan BNI Mobile Banking transaksi bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, selama 24 jam penuh selama asih terhubung dengan jaringan internet.

    Bagaimana anda tertarik dengan layanan BNI Mobile Banking, bagi anda nasabah BNI segera daftarkan rekening anda pada layanan tersebut dan nikmati kemudahan dalam setiap transaksi perbankan.

    You Might Also Like:

    Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
    Buka Komentar