Skip to main content
KEPITINGONLINE

follow us

Mau Setor Tunai Lewat ATM BRI? Perhatikan Dulu Beberapa Hal Penting Ini

Mau melakukan setor tunai BRI? Perhatikan dulu beberapa hal yang akan kami jelaskan berikut ini agar setor tunai anda berhasil dan uang tidak ditolak oleh mesin.

Memang tidak bisa dipungkiri kehadiran mesin ATM BRI begitu memudahkan para nasabah terutama mereka yang tidak punya banyak waktu untuk pergi ke bank, karena padatnya jadwal pekerjaan.

Dengan mesin setor tunai ini anda dapat dengan mudah menabung, kapanpun dan dimanapun tanpa terikat jam operasional bank. Selama di daerah anda terdapat mesin ATM jenis ini.

Bagi yang belum tahu apa itu mesin ATM Setor tunai berikut ini kami jelaskan secara sederhana.  ATM setor tunai/Cash Deposit Machine adalah Automatic teller machine yang disediakan untuk melakukan transaksi setor tunai. Jadi anda bisa melakukan setor tunai / menabung tanpa harus pergi ke bank. Jadi kapanpun anda bisa menabung dengan mesin ini tanpa terikat jam operasional bank. Bentuk mesin ini hampir sama dengan mesin tarik tunai yang biasa anda gunakan untuk mengambil uang. Namun jangan salah ya, pada mesin setor tunai selalu ditandai dengan tulisan SETOR TUNAI.

Meskipun jenis ATM ini sudah lama sekali dikeluarkan oleh Bank BRI namun nyatanya banyak nasabah yang tidak mengetahui keberadaanya bahkan fungsinya pun mereka juga tidak mengetahuinya. Hingga ketika nasabah ingin menggunakan mesin ini mengalami kesulitan karena tidak tahu caranya. Nah bagi nasabah yang belum tahu tentang cara menggunakan mesin ATM Setor tunai BRI silahkan baca pada artikel ini.
Baca Lainya : Cara Menabung Lewat ATM Setoran Tunai BRI
Kembali pada topik tentang hal-hal yang harus diperhatikan ketika akan melakukan setoran tunai.

Ketika anda akan melakukan setoran tunai ada beberapa hal yang mesti anda lakukan agar setoran tunai berhasil dan uang tidak di tolak mesin,

Naaah agar uang tunai yang akan disetorkan diterima oleh mesin, tanpa ada penolakan,perhatikan dulu langkah-langkah berikut,

  1. Pastikan tidak ada lipatan pada uang,jika memang terlanjur ada lipatan rapikan terlebih dahulu.
  2. Jika uang dísteples, segera hilangkan steplesnya
  3. Jangan memasukan uang yang sudah robek.
  4. Nominal pecahan yang bisa disetor melalui mesin ATM setoran tunai adalah pecahan Rp.50.000 dan Rp.100.000.
Nah, demikian tadi beberapa hal yang harus anda perhatikan agar setor tunai BRI anda berhasil. Salam!!

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar